Sabtu, 19 Juli 2008

Ayo……Smangat…….Cayoooo……
By : Ryu_Jin
Assalamu’ alaikum…
Banyak yang bilang manusia itu makluk yang sempurna,manusia itu memiliki kelebihan masing – masing. Tapi kok BBM susah ya?kok masih ada masyarakat yang miskin ya?kok masih banyak mahasiswa n masyarakat yang demo ke Pemerintah ya?nah kalao manusia ni sempurna masak semua tu bisa terjadi?
Kita sebagai manusia (kalau yang mbaca juga manusia) memang sempurna bila dibandingkan dg makluk lain di bumi,tapi apa kita gak mau menyadari bahwa dalam diri kita ini banyak kekurangan yang mungkin hanya diri kita sendiri dan Allah SWT yg tau, yang orang lain gak tau?mau gak mau kekurangan itu pasti ada. Karena manusia di ciptakan tidak sempurna. Tetapi dengan ketidak sempurnaan itu justru manusia mampu untuk terus berkreasi sampai saat ini,hal ini dibuktikan dengan banyak hal misalnya, manusia gak bisa terbang bebas di angkasa sedangkan manusia berkeinginan untuk bisa terbang ke angkasa maka manusia membuat pesawat terbang, disinilah letak kesempurnaan dari manusia,mereka mampu unuk berfikir,berkreasi dan makluk bumi yang lain belum tentu bisa menyamainya walaupun bisa berfikir hanya untuk hal – hal yang sedehana. Maka untuk orang – oramg yang kurang percaya diri dengan kekuranganya segeralah hilngkan perasaan itu,selain merugikan,perasaan minder akan jadi bomerang bagi diri kita sendiri. Beberapa tips biar kita PD :
Ø Tanamkan dalam diri kita bahwa tiap manusia memiliki kelebihan dan kekurangan masing – masing.
Ø Banyak bersyukur terhadap apa yang telah Allah SWT berikan kepada kita. Firman Allah :
“Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih."(Q.S. IBRAHIM: 7).
Ø Menutupi kekurangan kita dengan kelebihan yang kita miliki. Walaupun toh kita bodoh alias gak bisa apa – apa tapi minimal tunjukkan dengan kita baik hati,suka menolong,tidak sombong maka akan banyak temen yang akan mbantu kita.
Ø Berusaha merubah kekurangan tersebut menjadi kelebihan kita. Misalnya gini saya adalah orang terjelek di Jawa Timur (tapi Cuma misal yo…) nah kejalekan saya ini akan saya manfaatkan supaya saya tidak mendekati perempuan karena pasti mereka akan muntah bila deket sama saya, tapi dengan menjauhnya cewek – cewek saya bisa menjauhkan diri dari perbuatan zina minimal zina mata. Allah berfirman :
“Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji. Dan suatu jalan yang buruk.”(Q.S. Al Israa’: 32)
Ini adalah sebagian ilmu yang saya dapatkan ketika saya menerima pelatihan – pelatihan saat saya kuliah. Harapan saya ilmu ini mampu bermanfaat untuk semua orang dan bukan berarti orang yang menulis sudah mampu melakukan hal tersebut di atas tetapi marilah kita sama – sama belajar sehingga kita bisa berguna baik bagi diri kita sendiri maupun orang lain.
Assalamu’ alaikum…

2 komentar:

Yeiko_tori mengatakan...

Wah..kalo gitu berarti lagunya Andra n the Backbone salah dong! Lagunya kan SEMPURNA. Katamu semua manusia nggak ada yang sempurna.Gimana nih? perlu ditindak lanjuti?hwehehehe..

BTW,blog itu nyantai...
SO,nulisnya nyantai aja ya...ya topiknya, ya bahasanya.OK!!

Anonim mengatakan...

Topiknya menarik, dan ada yang bisa dipetik dari blog ini..tapi jangan lupa estetika nya..

Seperti kata yeiko, santai aja nulisnya,ga usah di uber-uber hansip...

tnx yah....keep writing salam kenal.